10 April 2018

Latihan Kepemimpinan dan Manajerial Unit Penelitian Ilmiah Fakultas Biologi - 2018

Sabtu-Minggu, 7-8 April 2018 Resimen Mahasiswa Unsoed dipercaya untuk melaksanakan kegiatan Latihan Kepemimpinan dan Manajerial yang melibatkan peserta dari Unit Penelitian Ilmiah Fakultas Biologi. Kegiatan LKM diawali dengan upacara pembukaan yang dipimpin oleh Komandan Resimen Mahasiswa Unsoed. Selanjutnya siswa dari UPI Biologi memasuki ruang aula Markas Komando Resimen Mahasiswa Unsoed. Di ruang Aula siswa LKM melaksanakan kegiatan pembelajaran dengan pemateri dari Komandan Menwa Unsoed (materi kepemimpinan), Wakil Komandan Menwa Unsoed (materi dasar-dasar organisasi), dan Komandan Kompi Markas Menwa Unsoed (materi manajemen konflik). Setelah melaksanakan pembelajaran, siswa LKM melaksanakan kegiatan ibadah, membuat yel-yel, games, materi dari senior UPI, dan istirahat pada pukul 23.00.

Hari berikutnya siswa LKM dikumpulkan di lapangan basket Unsoed. Di lapangan siswa diberikan arahan-arahan oleh pelatih, tentang kesiapsiagaan, kecekatan, kedisiplinan, kerapian, dan ketepatan waktu. Selanjutnya para siswa UPI melaksanakan pembersihan badan, sarapan pagi, dan dilanjutkan bina fisik yang dipimpin oleh sie Operasi. Tepat jam 08.00 siswa LKM melanjutkan kegiatan Outbond, dengan setiap pos diberikan tantangan sebuah game yang dipandu oleh pelatih. Setelah melewati pos akhir siswa LKM kembali ke Markas Komando Menwa Unsoed untuk melakukan pembersihan dan dilanjutkan makan siang. Tepat pukul 14.30 WIB siswa LKM UPI Biologi dan Anggota Menwa Unsoed melangsungkan Upacara Penutupan Latihan Kepemimpinan dan Manajerial Unit Penelitian Ilmiah Biologi, yang dipimpin oleh Inspektur Upacara Komandan Batalyon Resimen Mahasiswa Unsoed. Selanjutnya dilaksanakan foto bersama, dan saling berjabat tangan.







No comments: